Teman dan Sahabat ? Pasti kalian memiliki seorang teman atau sahabat bukan ? Atau bahkan memilki banyak teman dan sahabat ? Namun pada umumnya, setiap orang memiliki teman yang sampai ratusan bahkan ribuan. Dan menurut ane nyari sahabat itu seperti mencari emas yang terpendam dalam hidup ini.
Teman itu adalah orang yang akrab dengan kita atau bisa dibilang saling mengenal satu sama lain. Mencari teman sungguhlah mudah, biasanya orang yang menjalin pertemanan adalah orang yang sudah saling mengenal dan berkomunikasi dengan baik dan akrab. Tidak semua teman kita bersikap baik terhadap kita, misalnya ada teman yang hanya memanfaatkan, teman yang selalu bergantung pada kita. Teman biasanya tidak selalu ada ketika kita membutuhkannya.
Rasa pertemanan biasanya renggang untuk terputus, baik dari hal-hal kecil maupun hal-hal yang serius. Ketika kita bersama teman, yang biasa kita ekspresikan adalah hal-hal yang bahagia, menarik, dan umum dibicarakan. Ketika curhat kepada teman, teman biasanya memberikan saran yang umum dan terkesan biasa saja. Lalu perasaan curhat kepada teman cenderung biasa saja dan masih menutupi beberapa uneg-uneg yang ingin dicurhatkan.
Lalu bagaimana kalau mengenai sahabat itu ?
Sahabat itu adalah orang yang paling setia kawan dan selalu peduli terhadap kita ketika mengalami suka dan duka hidup. Sahabat adalah orang yang paling mengerti apa yang kita curhatkan ketika memiliki masalah. Sahabat itu selalu mengerti apa yang kita rasakan baik suka dan duka dalam hidup. Ketika kita senang, sahabat kita turut senang. Dan sahabat selalu ada setiap saat kita membutuhkannya dalam waktu 24 jam. Perbandingan antara sahabat dengan teman bisa dibilang 1:100. Kalau curhat kepada teman masih menutupi uneg-uneg, tetapi kalau dihadapan sahabat kita berani untuk mengeluarkan seluruh isi curahan hati kita sampai paling private kepada sahabat, karena sahabat adalah lebih dari seorang teman. Dalam hal berekspresi, biasanya di hadapan sahabat kita berani bersikap dari hal-hal yang aneh dan konyol sampai hal-hal yang sangat menyedihkan dan mengharukan.
Namun persahabatan juga dapat terputus karena masalah-masalah yang sangat serius, seperti contohnya salah bertindak dan memutuskan sesuatu. Meskipun persahabatan sangat kokoh dan susah untuk diputuskan, namun tetap saja banyak hal-hal yang membuat persahabatan seseorang menjadi terputus. Pertengkaran antara sahabat justru lebih menyakitkan dan dalam dibanding pertengkaran antara teman. Seperti contohnya pertengkaran terhadap teman akan cepat mereda dalam 1-2 hari. Namun jika pertengkaran dengan sahabat, sangat sulit untuk dipulihkan dan diredakan bisa-bisa berminggu-minggu bahkan seumur hidup sehingga satu-satunya jalan adalah melakukan sesuatu yang besar sebagai bentuk permohonan maaf yang sebesar-besarnya.
Jadi, kesimpulannya adalah Jangan pernah sia-siakan teman-teman yang kalian miliki, terutama sahabat-sahabatmu. Meskipun sahabat lebih mengerti dan setia apa yang kita rasakan, namun teman-teman juga bisa mengerti apa yang kita hadapi. Oleh karena itu dalam hidup kita, teruslah menambahkan teman-teman, terutama sahabat yang sungguh berpengaruh dalam hidup kita. Teman membuat hidup kita menjadi penuh warna, namun alangkah lebih berwarna ketika kita memilki banyak teman yang dijadikan sebagai sahabat.
Demikian postingan ane, semoga bermanfaat dan jangan lupa memberikan comment ^_^. Terima kasih.
No comments:
Post a Comment